Menelisik Keindahan Wisata Sulawesi Selatan

SHARE:

Banyak tersimpan keindahan alam yang mengagumkan. Kalau kamu berkunjung ke Sulawesi Selatan, berikut lima diantaranya:


Sulawesi Selatan dengan ibu kota propinisinya yaitu Makassar, yang dahulu bernama Ujung Pandang merupakan sebuah kota terbesar di bagian Indonesia bagian Timur. Kota ini menjadi gerbang wisata menuju Tanah Toraja di Sulawesi Selatan. Banyak tersimpan keindahan alam yang mengagumkan. Kalau kamu berkunjung ke sini, berikut lima diantaranya:

1. PANTAI LOSARI
Pantai yang berlokasi di jantung kota tepatnya di Jalan Penghibur, Makassar ini merupakan ikon Kota Makassar. Pantai ini merupakan incaran destinasi wisata pertama kali bagi para wisatawan domestik maupun mancanegara. Ketika berada di lokasi ini, kamu bisa menikmati makanan khas Makassar seperti pisang epe, pisang ijo, sop krono dan lainnya.

2. KEBUN TEH MALINO
Terletak di kawasan ‘Puncak’-nya Sulawesi, Kebun Teh Milano merupakan tempat wisata yang terkenal di kalangan masyarakat. Berlokasi di wilayah Kecamatan Tinggimoncong, Kabupaten Gowa, kebun teh ini menyuguhkan pemandangan indah dengan udara yang dingin dan sejuk. Kebun teh yang dikelola oleh korporasi Malino Highlands ini memiliki luas 200 hektar.

3. TAMAN NASIONAL BANTIMURUNG BULUSARAUNG
Berada Kabupaten Maros atau sekitar 45 kilometer dari pusat Kota Makassar, taman nasional ini memiliki luas 43.750 hektar dan menjadi tempat rekreasi favorit bagi wisatawan. Di taman nasional ini kamu bisa menikmati keindahan air terjun,bukit kapur dan goa, sambil melihat perkembangan kupu-kupu hidup yang cantik, maupun yang sudah diawetkan dan menjadi koleksi.

4. DANAU TEMPE
Danau Tempe merupakan danau yang terkenal sebagai penghasil ikan tawar terbesar di dunia, lho. Danau ini terletak di Kabupaten Wajo. Di sini kamu bisa berkunjung ke rumah apung ataupun menyewa perahu untuk mengelilingi danau dan bisa memancing secara langsung di sana.

5. TAMAN LAUT TAKA BONERATE
Taman laut indah ini berada di Kota Benteng, Kepulauan Selayar, seringkali disebut sebagai surga bagi para penyelam. Di Taman Laut Taka Bonerate ini kamu bisa berenang bersama dengan berbagai jenis ikan, kura-kura dan penyu sambil melihat keindahan terumbu karang.

COMMENTS

Name

407 Makassar,1,Aneka Wisata,18,Artikel,10,Bantaeng,1,Barru,7,Berita,22,Bone,3,Bulukumba,12,destinasi wisata,1,Enrekang,2,Event,19,Event April 2015,1,Event Desember 2014,3,Event Januari 2015,1,Event Maret 2015,3,Event Mei 2015,3,Event Oktober 2014,1,Event September 2015,1,Foto,4,Galesong,3,Gowa,17,Hotel,4,industri kreatif makassar,2,Jeneponto,2,Kuliner,2,Lingkar Kreatif,3,Luwu,1,Luwu Timur,7,Luwu Utara,3,Makassar,47,makassar kreatif,4,Maros,9,Palopo,1,Pangkep,11,Parepare,4,Permainan Tradisional,1,Persona,1,Pinrang,1,Promo,1,Sejarah,1,Selayar,10,Sidrap,1,Sinjai,6,Soppeng,3,Sorowako,1,Sosial Budaya,1,Sunset,1,Takalar,6,Tana Toraja,4,Tarian,1,Tips,4,Tips Wisata,63,Toraja,3,Toraja Utara,1,umkm,1,Wajo,2,Wisata,151,Wisata Alam,49,Wisata Bahari,34,Wisata Budaya,17,Wisata Kuliner,23,Wisata Lainnya,4,Wisata Magis,3,Wisata Pantai,3,Wisata Religi,7,Wisata Sejarah,20,Wista,2,
ltr
item
Makassar Guide - Panduan Wisata Sulawesi Selatan: Menelisik Keindahan Wisata Sulawesi Selatan
Menelisik Keindahan Wisata Sulawesi Selatan
Banyak tersimpan keindahan alam yang mengagumkan. Kalau kamu berkunjung ke Sulawesi Selatan, berikut lima diantaranya:
http://2.bp.blogspot.com/-92HrSvv1x0k/VlNqPVi6Y1I/AAAAAAAABmI/iM2uP6-ejZE/s640/Menelisik%2BKeindahan%2BWisata%2BSulawesi%2BSelatan.jpg
http://2.bp.blogspot.com/-92HrSvv1x0k/VlNqPVi6Y1I/AAAAAAAABmI/iM2uP6-ejZE/s72-c/Menelisik%2BKeindahan%2BWisata%2BSulawesi%2BSelatan.jpg
Makassar Guide - Panduan Wisata Sulawesi Selatan
https://www.makassarguide.com/2015/11/menelisik-keindahan-wisata-sulawesi.html
https://www.makassarguide.com/
https://www.makassarguide.com/
https://www.makassarguide.com/2015/11/menelisik-keindahan-wisata-sulawesi.html
true
8219378423129597879
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content