Festival Pinisi 2017

SHARE:

Pemerintah Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan kembali menghelat Festival Pinisi. Apa saja rangkaian acaran Festival Pinisi kali ini?

festival pinisi bulukumba sulawesi selatan

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bulukumba melalui Dinas Pariwisata kembali menghelat Festival Pinisi 2017. Event tahunan yang ke 8 ini, akan menampilkan beberapa event yang sebelumnya belum pernah diselenggarakan. Rencananya Festival Pinisi dimulai dan dibuka pada tanggal 2 sampai dengan 4 November 2017.

Salah satu rangkaian event yang baru pada Festival Pinisi ini adalah Trip Leppe’e-Bira, yaitu kegiatan berlayar yang diikuti oleh Pinisi dan perahu layar lainnya yang dilepas di pelabuhan Leppe’e Kota Bulukumba dan finish di Tanjung Bira.  Kepala Dinas Pariwisata Bulukumba, Muh Ali Saleng mengatakan, pelaksanaan Festival Pinisi 2017 memiliki nuansa berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya yang hanya diramaikan acara seremonial dan tarian tradisional. Tahun ini, sejumlah agenda kegiatan lebih kepada mengangkat nilai sejarah dan kearifan lokal.

“Salah satunya trip perahu yang berlayar dari Pelabuhan Leppe’e menuju Tanjung Bira. Kita tidak hanya mengundang pelaut lokal saja, tapi juga dari seantero Sulawesi Selatan. Tidak tanggung-tanggung, panitia menyiapkan hadiah utama mobil, ada juga motor dan hadiah menarik lainnya,” ungkap Ali Saleng.

Ali menjelaskan kapal-kapal yang menjadi peserta trip memiliki kriteria, seperti memiliki layar dengan kapasitas mesin 15 GT. Dalam kegiatan ini juga dirangkaikan dengan lomba memancing ikan berkelompok, satu kelompok beranggotakan tujuh orang. Syaratnya ikan yang dipancing tidak boleh jenis ikan yang dilindungi seperti Napoleon dan Hiu.

“Lokasi pemancingan itu di sekitar perairan Bira, jadi sebelum berlabuh di Pantai Bira ada lomba memancing. Pemenangnya ditentukan dari berat ikan yang ditangkap. Ini juga sekaligus sebagai sarana sosialisasi kepada masyarakat khususnya nelayan terkait etika atau aturan menangkap ikan di laut. Paling tidak masyarakat tahu bagaimana menghargai alam,” ujarnya.

Kegiatan lainnya pada Festival Pinisi ini, tambah Ali, adalah prosesi peluncuran perahu Pinisi yaitu ritual “Anynyorong Lopi” di lokasi pembuatan perahu Tanaberu Kecamatan Bontobahari. Selain itu akan ditampilkan ritual adat Kajang yaitu “Addingingi Kampong”, “Attunu Panroli”, dan tari “Pabbitte Passapu,” serta demonstrasi tenun Kajang yang dilaksanakan di kawasan adat Kajang.

“Ritual-ritual adat ini sengaja kami agendakan untuk melestarikan adat istiadat Kajang yang mungkin sudah jarang diketahui masyarakat. Sekaligus menambah daya tarik wisatawan domestik dan mancanegara. Jadwalnya tanggal 2 sampai 3 November, dan yang pasti akan lebih menarik,” ujar mantan Sekretaris DPRD Bulukumba ini.

rangkaian acara festival pinisi bulukumba sulawesi selatan

Acara pembukaan Festival Pinisi pada tanggal 2 November dilaksanakan di pelabuhan Leppe’e sekaligus melepas peserta Trip kapal Leppe’e –  Tanjung Bira. Sebelum pelepasan, acara akan diisi dengan pentas seni dari Alfarabi Squad yang mempersembahkan Sendratari Kolosal “Pinisi Bulukumba Untuk Dunia”

Di kawasan Tanjung Bira sendiri disiapkan panggung hiburan bagi pengunjung, dengan menampilkan artis-artis terkenal, seperti Ati D’Academy dan jebolan Kontes Dangdut Indonesia (KDI) seperti Lidya, Ayu dan Agus Ray, serta dipandu oleh pembawa acara D’Juku yang diyakini mampu menambah semarak event ini. Selain panggung hiburan, panitia juga menggelar Karnaval BergemBira dengan menampilkan seni budaya dari 10 kecamatan, Pinisi Expo, Jambore Fotografi, dan Festival Layang-Layang.

Dalam menyelenggarakan Festival Pinisi ke-8 tahun ini, Dinas Pariwisata Kabupaten Bulukumba menggandeng Gibrano Production sebagai event organizer (EO). Pendaftaran dibuka hingga tanggal 1 November 2017. Untuk pendaftaran Trip kapal dapat menghubungi LO kegiatan di nomor 085395445818 atau WhatsApp 085240730210

COMMENTS

Name

407 Makassar,1,Aneka Wisata,18,Artikel,10,Bantaeng,1,Barru,7,Berita,22,Bone,3,Bulukumba,12,destinasi wisata,1,Enrekang,2,Event,19,Event April 2015,1,Event Desember 2014,3,Event Januari 2015,1,Event Maret 2015,3,Event Mei 2015,3,Event Oktober 2014,1,Event September 2015,1,Foto,4,Galesong,3,Gowa,17,Hotel,4,industri kreatif makassar,2,Jeneponto,2,Kuliner,2,Lingkar Kreatif,3,Luwu,1,Luwu Timur,7,Luwu Utara,3,Makassar,47,makassar kreatif,4,Maros,9,Palopo,1,Pangkep,11,Parepare,4,Permainan Tradisional,1,Persona,1,Pinrang,1,Promo,1,Sejarah,1,Selayar,10,Sidrap,1,Sinjai,6,Soppeng,3,Sorowako,1,Sosial Budaya,1,Sunset,1,Takalar,6,Tana Toraja,4,Tarian,1,Tips,4,Tips Wisata,63,Toraja,3,Toraja Utara,1,umkm,1,Wajo,2,Wisata,151,Wisata Alam,49,Wisata Bahari,34,Wisata Budaya,17,Wisata Kuliner,23,Wisata Lainnya,4,Wisata Magis,3,Wisata Pantai,3,Wisata Religi,7,Wisata Sejarah,20,Wista,2,
ltr
item
Makassar Guide - Panduan Wisata Sulawesi Selatan: Festival Pinisi 2017
Festival Pinisi 2017
Pemerintah Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan kembali menghelat Festival Pinisi. Apa saja rangkaian acaran Festival Pinisi kali ini?
https://2.bp.blogspot.com/-xaFwpfgdZqY/WfbIxRwlNDI/AAAAAAAACS8/ccGAzA5PCmk0U4g1lNe2XJsVzfXOVWSBQCLcBGAs/s320/festival-pinisi-bulukumba-sulawesi-selatan.jpg
https://2.bp.blogspot.com/-xaFwpfgdZqY/WfbIxRwlNDI/AAAAAAAACS8/ccGAzA5PCmk0U4g1lNe2XJsVzfXOVWSBQCLcBGAs/s72-c/festival-pinisi-bulukumba-sulawesi-selatan.jpg
Makassar Guide - Panduan Wisata Sulawesi Selatan
https://www.makassarguide.com/2017/10/festival-pinisi-bulukumba-sulawesi-selatan.html
https://www.makassarguide.com/
https://www.makassarguide.com/
https://www.makassarguide.com/2017/10/festival-pinisi-bulukumba-sulawesi-selatan.html
true
8219378423129597879
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content