Susun Rencana Anda Sendiri agar Pelesiran Lebih Bermakna

SHARE:

Banyak orang melancong, tetapi sering mengeluh tidak banyak mendapatkan pengalaman selain mengunjungi beberapa tempat wisata yang sudah dikenal.


Banyak orang melancong, tetapi sering mengeluh tidak banyak mendapatkan pengalaman selain mengunjungi beberapa tempat wisata yang sudah dikenal.

Nah, jika Anda memiliki keluhan yang sama dan menyimpan keinginan untuk mendapatkan lebih banyak pelajaran dari perjalanan yang Anda lakukan, berikut kami rangkumkan tips dari beberapa travel blogger di tanah air.

1. Susun itinerary sendiri.
Ketimbang ikut paket wisata yang banyak ditawarkan biro perjalanan, lebih baik Anda menyusun rencana perjalanan sendiri. Ini akan memberi kesempatan lebih banyak untuk menikmati perjalanan anda serta menentukan sendiri tempat-tempat yang ingin Anda kunjungi. Mungkin sedikit repot, tapi nggak seribet yang Anda bayangkan. Yang perlu Anda lakukan adalah banyak-banyak mencari informasi lewat internet.

2. Lakukan perjalanan darat.
Pengelana yang juga dikenal sebagai travel blogger, Agustinus Wibowo mengatakan bahwa dibandingkan perjalanan udara, perjalanan darat akan memberi kesempatan mengenal lebih dekat daerah yang Anda kunjungi. Dengan jalan darat Anda bisa menyelami kehidupan sehari-hari penduduk daerah yang Anda kunjungi, menyaksikan rumah tradisional mereka, lanskap dan arsitekturnya.

3. Pilih angkutan umum.
Ketimbang menyewa kendaraan, angkutan umum akan memberikan pengalaman baru bagi Anda.
"Di sana Anda akan bertemu dengan penduduk setempat, dan ini memberi kesempatan Anda berkomunikasi dengan mereka dan mengenal mereka lebih dekat," ujar Agustinus.

4. Pilih hostel ketimbang hotel
Selain lebih murah, hostel juga akan membuka kesempatan untuk bertemu dengan orang baru. Ini karena ada fasilitas yang digunakan bersama. Atau Anda bisa memilih tinggal di desa wisata ketimbang hotel.

Travel blogger Trinity mengatakan, selama belasan tahun pengalamannya keliling dunia, hostel selalu memberinya pengalaman baru dan mempertemukannya dengan teman-teman baru yang datang dari berbagai latar belakang budaya.

5. Kunjungi Pasar tradisional
Pasar tradisional adalah tempat yang tak bisa dilewatkan saat jalan-jalan. Pasar ibarat etalase kehidupan 'tradisional' sebuah daerah. Di pasar tradisional biasanya tersaji berbagai makanan khas dan produk budaya sebuah daerah.

COMMENTS

Name

407 Makassar,1,Aneka Wisata,18,Artikel,10,Bantaeng,1,Barru,7,Berita,22,Bone,3,Bulukumba,12,destinasi wisata,1,Enrekang,2,Event,19,Event April 2015,1,Event Desember 2014,3,Event Januari 2015,1,Event Maret 2015,3,Event Mei 2015,3,Event Oktober 2014,1,Event September 2015,1,Foto,4,Galesong,3,Gowa,17,Hotel,4,industri kreatif makassar,2,Jeneponto,2,Kuliner,2,Lingkar Kreatif,3,Luwu,1,Luwu Timur,7,Luwu Utara,3,Makassar,47,makassar kreatif,4,Maros,9,Palopo,1,Pangkep,11,Parepare,4,Permainan Tradisional,1,Persona,1,Pinrang,1,Promo,1,Sejarah,1,Selayar,10,Sidrap,1,Sinjai,6,Soppeng,3,Sorowako,1,Sosial Budaya,1,Sunset,1,Takalar,6,Tana Toraja,4,Tarian,1,Tips,4,Tips Wisata,63,Toraja,3,Toraja Utara,1,umkm,1,Wajo,2,Wisata,151,Wisata Alam,49,Wisata Bahari,34,Wisata Budaya,17,Wisata Kuliner,23,Wisata Lainnya,4,Wisata Magis,3,Wisata Pantai,3,Wisata Religi,7,Wisata Sejarah,20,Wista,2,
ltr
item
Makassar Guide - Panduan Wisata Sulawesi Selatan: Susun Rencana Anda Sendiri agar Pelesiran Lebih Bermakna
Susun Rencana Anda Sendiri agar Pelesiran Lebih Bermakna
Banyak orang melancong, tetapi sering mengeluh tidak banyak mendapatkan pengalaman selain mengunjungi beberapa tempat wisata yang sudah dikenal.
http://2.bp.blogspot.com/-K33XTPekCqA/VlFRin8xTEI/AAAAAAAABlI/6tEp1oD0g8E/s640/Susun%2BRencana%2BAnda%2BSendiri%2Bagar%2BPelesiran%2BLebih%2BBermakna.jpg
http://2.bp.blogspot.com/-K33XTPekCqA/VlFRin8xTEI/AAAAAAAABlI/6tEp1oD0g8E/s72-c/Susun%2BRencana%2BAnda%2BSendiri%2Bagar%2BPelesiran%2BLebih%2BBermakna.jpg
Makassar Guide - Panduan Wisata Sulawesi Selatan
https://www.makassarguide.com/2015/11/susun-rencana-anda-sendiri-agar.html
https://www.makassarguide.com/
https://www.makassarguide.com/
https://www.makassarguide.com/2015/11/susun-rencana-anda-sendiri-agar.html
true
8219378423129597879
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content